Pontianak, Pascasarjana IAIN Pontianak dan Pascasarjana IAIN Palopo melaksanakan penandatanganan MoA (Memorandum of Agreement), pada hari Kamis, (14/07/2023), diruang Direktur Pascasarjana IAIN Pontianak.

Penandatanganan MoA ditandatangani oleh Wakil Direktur Pascasarjana IAIN Pontianak, Dr. Sahri, MA. dan Direktur Pascasarjana IAIN Palopo, Dr. Muhaemin, M.A.

Tujuan kerja sama ini adalah untuk membantu dan menunjang pelaksanaan program kedua belah pihak dalam rangka pengembangan mutu layanan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (PkM).

Kerja sama ini mencakup bidang pelaksanaan Tri-Dharma Perguruan Tinggi yang meliputi tentang:

  1. Pendidikan bersama yang disepakati oleh kedua belah pihak diantaranya;
  • Penugasan sebagai penguji pada ujian akhir (munaqasyah) mahasiswa;
  • Kolaborasi dalam pengembangan bahan pengajaran; dan
  • Kolaborasi dalam kegiatan orasi ilmiah ditingkat perguruan tinggi
  1. Penelitian bersama sesuai dengan tema/topic yang disepakati oleh kedua belah pihak;
  2. Pengabdian kepada masyarakat (PkM) bersama sesuai dengan tema/topic yang disepakati oleh kedua belah pihak;
  3. Pertemuan ilmiah dalam bentuk seminar, kuliah umum, diskusi, workshop/lokakarya, dan kegiatan ilmiah lainnya yang bermanfaat bagi kepentingan kedua belah pihak dan masyarakat;
  4. Publikasi ilmiah bersama sesuai dengan tema/topic yang disepakati oleh kedua belah pihak;
  5. Peningkatan kapasitas kelembagaan dan penguatan sumber daya manusia yang mencakup dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa Pascasarjana IAIN Palopo, antara laim:
  • Pengembangan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan kedua belah pihak; dan
  • Benchmarking dalam rangka pengembangan tata kelola lembaga kedua belah pihak
  1. Program-program dan/atau bidang-bidang lain yang dianggap perlu dan disepakati oleh kedua belah pihak.

Diharapkan kerjasama kedua belah pihak ini dapat saling sinergis dalam peningkatan kompetensi sumber daya manusia dan pengembangan kelembagaan yang semakin baik.

Penulis: Syamsul Arifin
Editor: Luqman Hakim