Perkuat Pemahaman Moderasi Beragama Guru-guru Agama Se-Kabupaten Kayong Utara
Melalui Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat Berorientasi Karya Ilmiah (PKM-KI) Mahasiswa Pascasarjana IAIN Pontianak sesuai dengan SK Rektor Nomor 112 Tahun 2023, diselenggarakan kerja sama antara mahasiswa pascasarjana dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) pada Selasa (16/05) bertempat di aula Bank Kalbar, Kabupaten Kayong Utara.
Dalam hal ini, Dr. Sukino, M.Ag dan Dr. Erwin, M.Ag. berkesempatan menjadi narasumber pada Focus Group Discussion dengan tema Penguatan Moderasi Beragama Bagi Guru-guru Agama Se-Kabupaten Kayong Utara. Peserta kegiatan tersebut berasal darai kalangan guru madrasah, guru Agama Islam, Kristen, Katolik, Hindu, dan Budha dari tingkat dasar hingga menengah, pengurus FKUB Kayong Utara dan utusan dari Kesbangpol Kabupaten Kayong Utara hadir sesuai jadwal yang telah ditentukan.
Secara garis besar pelaksanaan Kegiatan Pascasarjana IAIN Pontianak di Kabupaten Kayong Utara telah berjalan dengan lancar. Dalam paparannya, Dr Sukino menegaskan fungsi agama sebaga alat pemersatu dalam kehidupan bermasyarakat. Sedangkan Dr. Erwin menekannkan tentang pentingnya moderasi beragama di era multikultur saat ini. Dia juga memberikan gambaran tentang kapasitas yang harus dimiliki guru-guru agama dalam menanamkan nilai moderasi kepada peserta didik di lingkungan pendidikan formal.
Sementara itu, respon guru-guru agama terlihat sangat antuias dalam mengikuti kegiatan FGD Penguatan Moderasi Beragama. Setelah pemaparan narasumber dan sesi tanya jawab, di antara para peserta ada yang termotivasi untuk mengetahui lebih lanjut materi moderasi beragama dengan meminta slide bahan tayang dari kedua narasumber.
Para peserta khususnya dari Pengurus FKUB Kabupaten Kayong Utara sangat mengharapkan kegiatan serupa dapat terselenggara di masa-masa yang akan datang. Organisasi kerukunan umat beragama ini juga menyarankan agar Pascasarjana perlu mengagendakan kembali kegiatan Penguatan Moderasi Beragama misalnya untuk kalangan imam masjid, mubalig, dan penyuluh agama di Kabupaten Kayong Utara.[]