Pascasarjana IAIN Pontianak Laksanakan Studi Banding Di Universitas Negeri (UM) Malang

Pada hari Jum’at  tanggal 27 September 2024, Tim pascasarjana IAIN Pontianak melakukan kunungan Silaturahmi dan sosialisasi di Universitas negeri malang (UM). Tim pascasarjana IAIN Pontianak yakni wakil direktur Dr. Sahri, MA, Kaprodi MPAI Dr. Sukino, M. Ag, Kaprodi MES Dr. Luqman, M.S.I serta Niawati, S.Pd.I.  disambut langsung oleh Wakil Direktur UM Malang Prof. Dr. Yusuf Hanafi, S.Ag., M.Fil.I  dan civitas akademika UIN Malang.

Wakil Direktur UM Malang Prof. Dr. Yusuf Hanafi, S.Ag., M.Fil.I menyampaikan beberapa poin “Pimpinan UM Malang berusaha terus melakukan berbagai akselerasi diantaranya terkait Program kerjasama internasional salah satunya dengan melakukan kerjasama dengan perguruan tinggi top dunia yakni Hankuk University Korea Selatan, jalinan kerjasama ini kami lakukan untuk menjadikan jaringan berkala internasional guna menjadikan mutu akademik semakin bermutu. Kami juga mempunyai program studi Bahasa Indonesia untuk penutur Asing dimana mahasiswanya terdiri dari mahasiswa asing dari berbagai Negara asing.

Dalam kunjungan tersebut, Wakil Direktur Universitas Negeri Malang, Prof. Dr. Yusuf Hanafi berkomitmen untuk menggandeng Pascasarjana IAIN Pontianak dalam kegiatan internasional yang dilaksanakan oleh Universitas Negeri Malang.

Dr. Sahri sangat antusias dengan kegiatan-kegiatan interasional yang dilaksanakan oleh Pascasarjana UM. Untuk itu kedepannya diharapkan agar Pascasarjana IAIN Pontianak dapat dilibatkan dalam kerjasama kegiatan internasional tersebut.

Similar Posts